Sabtu, 23 Mei 2015

SMP Negeri 3 Bawang Juara III Lomba Seni Karawitan

SMP Negeri 3 Bawang berhasil menjadi juara I lomba seni karawitan Tingkat Kabupaten Banjarnegara yang digelar di joglo alun-alun kota siang tadi.
Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka kegiatan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) yang dihelat Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara.
Sementara itu SMP Negeri 1 Banjarnegara berhasil menduduki peringkat II dengan perolehan nilai 934, sedangkan untuk juara III diraih SMP Negeri Pagedongan dengan perolehan nilai 913.
Dengan demikian, SMP Negeri 3 Bawang yang mengumpulkan point 964 berhak mewakili Kabupaten Banjarnegara untuk mengikuti lomba yang sama di Tingkat Propinsi Jawa Tengah pada tanggal 25 Mei mendatang.
Lomba karawitan Tingkat SMP berbeda dengan lomba karawitan tingkat Sekolah Dasar. Kalau lomba karawitan tingkat SD biasanya menggunakan peralatan musik lebih lengkap, tetapi kalau di Tingkat SMP peralatan yang digunakan cukup sederhana, seperti hanya menggunakan alat musik saron, bonang barung, gong suwuk dan kendang.
Menurut  penjelasan dari para dewan yuri, semua peserta berhasil menampilkan garapan musik yang cukup kreatif, atraktif dan dinamis sesuai dengan estetika gamelan.
Para penabuh gamelan  yang jumlahnya sebanyak 5 siswa, di samping menabuh juga mampu menyanyikan lagu yang berisi pesan moral dalam bentuk senggak, dialog interaktif bahkan ada juga gerakan-gerakan tari yang dikemas sedemikian rupa sehingga terkesan menarik bagi para penonton.
Di samping lomba karawitan, kegiatan FLS2N tingkat SMP siang tadi juga menggelar lomba olah vocal, seni rupa, seni tari dan desain batik yang berlangsung di Pendopo Dipayuda Adigraha dan SMP Negeri 1 Banjarnegara. (s.bag)