Rabu, 17 September 2014

PNS di Banjarnegara Wajib Menggunakan Pakaian Adat Jawa


Pemerintah Kabupaten Banjarnegara sejak beberapa waktu yang lalu telah mewajibkan para pegawainya untuk memakai pakaian jawa khas Banjarnegara pada setiap hari Kamis minggu terakhir. Sebelumnya Pemerintah Kabupaten Banjarnegara juga telah mewajibkan setiap hari kamis menggunakan bahasa Jawa.
Untuk sementara pakaian itu digunakan oleh para Kepala Dinas, Kepala Kantor serta Kasie dan Kasubbag. Tetapi mulai tahun 2015 semua pegawai negeri diharapkan sudah menggunakan pakaian Jawa khas Banjarnegara.
Penggunaan pakaian Jawa tersebut merupakan bagian dari upaya pelestarian budaya bangsa Indonesia serta dalam rangka pembentukan karakter, agar semua PNS tetap memiliki jiwa yang santun kepada siapa saja dan lebih professional.
Pakaian adat Jawa Khas Banjarnegara tersebut pada peringatan Hari Jadi Kabupaten Banjarnegara yang ke 183 telah disosialisasikan pada kegiatan Gelar Aparat di alun-alun Kota Banjarnegara dan mendapat sambutan hangat dari segenap lapisan masyarakat setempat. (s.bag)
 Photo Terkait Pakaian Adat Khas Banjarnegara Klik Disini